7 Peluang Dan Prospek Kerja Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial

by Naily Makarima Juli 21, 2022
prospek kerja jurusan ilmu kesejahteraan sosial
5/5 - (5 votes)

Toko Buku Online – Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial sangat cocok bagi kamu yang SMA-nya mengambil jurusan IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial). Sebab pada jurusan ini kamu akan lebih real belajar terkait ilmu sosial. Kamu tahu tidak? Kalau prospek kerja ilmu kesejahteraan sosial cukup banyak.

Khususnya jurusan ilmu kesejahteraan sosial lebih spesifik membahas terkait kesejahteraan sosial di lingkungan masyarakat. Sehingga, nanti kamu akan lebih fokus mempelajari terkait konflik-konflik sosial, fenomena sosial dan mencari solusi-solusi dari permasalahan tersebut.

Baca Juga : Prospek Kerja Administrasi Fiskal

Namun, mungkin kamu masih ragu untuk mengambil jurusan yang satu ini. Sebab belum mengetahui peluang karier kedepannya bagaimana. Kemudian bertanya-tanya:

Peluang Kerja Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial

Apa saja sih peluang kerja jurusan ilmu kesejahteraan sosial setelah lulus kuliah nanti?

Berikut ini adalah 7 prospek kerja jurusan ilmu kesejahteraan sosial yang bisa kamu pilih setelah lulus nanti:

1. Menjadi Dosen dan Peneliti

Foto dari Elemen Envato

Lulusan ilmu kesejahteraan sosial sangat berpeluang besar untuk menjadi seorang dosen. Namun untuk menjadi dosen, setelah lulus S1 minimalnya kamu harus melanjutkan kuliah S2.

Menjadi dosen merupakan peluang kerja yang terbilang menjanjikan. Sebab, selain dari gaji pokok kamu juga bisa melakukan kegiatan lain yang bisa menghasilkan uang.

Menjadi dosen, selain mengajarkan ilmu kepada mahasiswa, kamu juga bisa menjadi peneliti dan belajar banyak hal. Sebeb, tugas dosen selain melakukan pengajaran, mereka juga bertugas untuk melakukan penelitain dan pengabdian kepada masyarakat.

2. Menjadi Ahli Pengembangan Masyarakat

Seorang sarjana ilmu kesejahteraan sosial bisa bekerja sebagai ahli pengembangan masyarakat. Dalam hal ini kamu bisa bekerja di lembaga pemerintahan seperti menjadi Staf Ahli Bidang Sosial Budaya dan Peran Masyarakat.

Atau jika di perusahaan swasta, kamu bisa menjadi manager pengembangan produk, yang tugasnya menciptakan produk agar bisa diterima secara luas oleh masyarakat.

Menjadi seorang ahli bukanlah hal yang mudah. Selain kepercayaan, kamu juga harus memiliki jam terbang yang banyak. Sehingga tak aneh ahli pengembangan masyarakat selalu dibayar tinggi. Prospek kerja jurusan ilmu kesejahteraan sosial ini merupakan peluang kerja yang menjanjikan.

3. Menjadi Aparat Desa

Jika kamu tinggal di perdesaan, maka setelah lulus dari jurusan ilmu kesejahteraan sosial nanti—menjadi aparat desa adalah alternatif pekerjaan yang menjanjikan.

Sebab, saat ini Desa memerlukan para sarjana yang kompeten, yang bisa membawa kemajuan terhadap desa tersebut.

Menjadi aparat desa merupakan peluang karier yang cukup menjanjikan. Selain itu, kamu jika bisa mengabdi di desa kelahiranmu, dan memajukannya.

4. Menjadi Pendamping Desa

Selain menjadi aparat Desa, prospek kerja jurusan ilmu kesejahteraan sosial lainnya adalah menjadi pendamping desa.

Pendamping Desa, merupakan tenaga lapangan yang kerjanya di bawah binaan Kementrian Desa. Tugas pokoknya adalah mendampingi desa-desa dan memberikan arahan demi kemajuan suatu desa.

Selain itu, pendamping desa juga berperan mengawasi penggunaan dana desa yang ada. Sehingga tugasnya selalu berdampingan dengan aparat desa. Bedanya pendamping desa di gaji dari pemerintah pusat.

Nah, menjadi pendamping desa juga merupakan peluang karier yang menjanjikan. Dan bisa kamu pilih setelah lulus nanti.

5. Menjadi Pekerja Kemanusiaan

Pekerja kemanusiaan atau relawan merupakan salah satu pekerjaan yang mulia. Saat ini sudah banyak lembaga-lembaga sosial atai lembaga swadaya masyarakat yang bergerak di bidang sosial.

Lembaga ini berperan dan bekerja di bidang sosial, dan bisanya setiap lembaga memiliki fokus yang berbeda. Ada yang di bidang pelayanan konsumen, ada di bidang penanggulangan bencana, ada yang bergerak melayani masyarakat jompo. Atau kegiatan sosial lainnya yang membantu masyarakat.

Nah, kamu bisa memulai karier-mu dari menjadi pekerja kemanusiaan. Ini bisa menjadi batu loncatan setelah lulus nanti.

Lihat Juga : Prospek Kerja Jurusan Ekonomi

6. Menjadi Manajer Layanan Sosial

Prospek kerja jurusan ilmu kesejahteraan sosial berikutnya adalah menjadi manajer layanan sosial di sebuah perusahaan.

Sarjana ilmu kesejahteraan sosial juga sangat berpeluang menjadi manajer layanan sosial. Kamu tau? Bahwa perusahaan besar memiliki divisi layanan sosial. Terutama startup yang produknya selalu bersinggungan dengan masyarakat.

Nah, divisi ini biasanya menangani terkait layanan sosial, mulai dari keluhan pelanggan, permintaan pelanggan. Hingga event yang berkaitan dengan pelanggan atau dalam hal ini “masyarakat.

Menjadi manajer layanan sosial di perusahaan merupakan profesi yang menjanjikan. Sebab, seorang manajer selalu mendapat gaji lebih tinggi dibanding karyawan biasa.

7. Menjadi Pegawai Kementrian Desa

Jika kamu tertarik menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), maka setelah lulus dari jurusan ilmu kesejahteraan sosial nanti kamu bisa bekerja di Kementrian Desa dan Pembagunan Daerah.

Untuk menjadi PNS di Kementrian Desa kamu harus mengikuti tes CPNS terlebih dahulu. Biasanya, Kementrian Desa membuka banyak formasi untuk mengisi kekosongan pegawai.

Untuk jenjang karier, jangan ditanya. Seorang PNS selain mendapatkan gaji bulanan mereka juga mendapat tunjangan dan dana pensiunan. Jadi sudah terjamin, deh.

Setelah Lulus Dari Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial

Setelah lulus dan menjadi sarjana nanti, kamu bisa memilih beberapa profesi di atas. Tentu, pilihlah pekerjaan yang paling sesuai dengan minat dan keinginannmu. Agar bekerja lebih menyenangkan.

Bagi kamu yang baru lulus dari SLTA, jangan ragu lagi untuk berkuliah di Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial. Sebab, program studi yang satu ini merupakan jurusan yang memiliki peluang kerja yang terbuka lebar.

Demikianlah pembahasan tentang 7 prospek kerja jurusan ilmu kesejahteraan sosial yang bisa kamu pilih setelah lulus nanti. Kira-kira kamu tertarik menjadi apa nih?

Artikel Terkait : Prospek Kerja Jurusan Kimia Setelah Lulus Kuliah

Social Shares

Dapatkan kejutan yang mendebarkan di email kesayanganmu

Update artikel terbaru, promo, giveaway dan info menarik lainnya :D

Related Articles