5 Menu Sarapan Sehat dan Murah Ala Tokoh Dunia

by Aa September 22, 2022
menu sarapan sehat
5/5 - (5 votes)

Toko Buku Online – Sebagai seseorang yang ingin menjaga kesehatan diri, menu sarapan sehat adalah hal penting yang perlu kamu lakukan setiap hari. Jika kamu sarapan di pagi hari, makan siangmu tak akan berlebihan. Dan tentu saja sarapan akan menambah energi untuk menghabiskan aktifitas pagi hari hingga siang.

Jika kamu bosan dengan sarapan yang gitu-gitu doang setiap hari, mungkin beberapa menu di bawah ini bisa kamu jadikan rekomendasi untukmu. Menu-menu ini adalah menu yang juga dikonsumsi oleh tokoh-tokoh dunia. Meskipun seorang tokoh dunia, sarapan mereka juga tak mahal, kok. Masih bisa dijangkau oleh kita-kita.

Artikel Lainnya: 7  Perumahan Murah di Depok dengan Harga Rp 300 Jutaan

Berikut adalah menu sarapan sehat yang dikonsumsi tokoh-tokoh dunia, tapi tetap murah dan bisa dijangkau. Simak baik-baik.

1. Pisang dan Oatmeal Ala Carly Rae Jepsen

menu sarapan sehat
Foto dari Elemen Envato

Tahu nggak sih,Carly Rae Jepsen merupakan musisi cantik Hollywood yang pada tahun 2007 menjadi finalis Canadian Idol. Lima tahun selanjutnya, Carly mengeluarkan sebuah single yang berjudul Call Me Maybe. Jika kita telisik lebih dalam, ternyata sarapan andalan musisi cantik asal Kanada ini adalah oatmeal dan buah pisang saja.

Kita tahu, pisang mengandung banyak gizi yang tetap membuat kita sehat. Apalagi oatmeal dan pisang mudah sekali untuk dibuat, bukan? Tinggal panaskan oatmeal dengan gula jawa cair dengan api sedang, aduk dua menit lalu taruh mangkuk dan kasih deh, topping pisang.

Mudah sekali bukan, menu sarapan si musisi cantik dunia satu ini?

2. Omelet Sayur Ala Chris Hemsworth

menu sarapan sehat
Foto dari Elemen Envato

Nama Chris Hemsworth mulai melejit tinggi ketika ia memerankan Thor dalam film-film karya Marvel Studios. Dengan body dari Chris yang tetap terlihat bidang dan tentu saja sehat, konsumsi sarapan yang biasa ia bikin sebelum berangkat olahraga ya, omelet sayur.

Untuk membuat menu sarapan sehat Chris cukup mudah, kok. Bahkan untuk membeli bahannya pun nggak sampai 20.000 rupiah. Seperti telur ayam, wortel, batang bayam, bawang merah bawang putih, garam dan lada.

Cara membuatnya pun tak sulit. Cukup pecahkan telur dan masukkan semua bahakn yang sudah dicincang hingga bercampur rata. Setelah itu masukkan adokan di atas wajan dengan minyak yang telah dipanaskan sebelumnya. Ketika sudah menguning keemasan, angkat omelet dan sarapan omelet sayur ala Chris Hemsworth sudah siap kamu konsumsi.

3. Orak-arik Putih Telur Ala Beyoncé

Walaupun jadwalnya superpadat dan hampir tak ada yang kosong, diva Hollywood cantik yang meraih banyak sekali prestasi mancanegara ini tak lupa dengan sarapan. Dan, tahukah kamu bahwa sarapan andalan aktor cantik satu ini adalah orak-arik putih telur saja? Ya, sarapan putih telur sungguhlah murah dan tentu memiliki gizi yang tinggi, bukan?

Lalu bagaimana cara memasak sarapan andalan ala Beyonce satu ini? Mudah kok. Kamu tinggal siapkan saja dua buah telur, daun bawang garam dan lada secukupnya.

Nah, putih telur tadi pisahkan dengan kuningnya, taruh di mangkok. Potong-potong bawang daun dan masukkan bawang daun irisan dengan putih telur tadi. Jangan lupa tambahkan garam dan lada secukupnya ya. Setelah diaduk rata, baru deh digoreng seperti biasa. Dan sarapan sehat dan murah ala diva Hollywood siap kamu santap!

Lihat Juga: 10 Tips Berjualan Online di Era 4.0

 4. Orak-arik Tahu Ala Lea Michele

Jika menu sarapan sehat andalan artis dunia Beyonce adalah orak-arik putih telur, maka aktris cantik satu ini adalah orak-arik tahu. Aktris yang sekaligus penyanyi yang memiliki kebangsaan Amerika Serikat ini pertama melejit dan terkenal adalah ketika ia muncul di serial televisi Glee yang memerankan dirinya sebagai Rachel Berry. Kamu harus tahu, bahwa Michele termasuk satu artis muda yang mengikuti pola makan sebagai seorang vegan (mengonsumsi sayur).

Sebagai seorang vegan, tahu nggak, apa sarapan andalan Michele? Orak-arik tahu dong! Sangat sehat dan murah, kan?

Lalu bagaimana cara membuatnya? Mudah, kok. Cukup hancurkan satu kotak tahu, campur dengan batang daun bawang yang dicincang ditambah bawang putih halus, garam dan lada secukupnya. Goreng semua bahan yang ada hingga berwarna kuning dan kering. Dan orak arik tahu ala Lea Michele siap kamu makan!

5. Telur Rebus Ala Oprah Winfrey

menu sarapan sehat
Foto dari Elemen Envato

Nama Oprah Winfrey mulai melejit ketika sebuah televisi menyiarkan acara bincang-bincang yang diberi nama The Oprah Winfrey Show. Selebriti berkebangsaan Amerika Serikat ini tak hanya sekadar seleb terkenal. Tapi ia juga seorang pengusaha yang kaya raya.

Setiap pagi, demi menjaga tubuhnya agar tetap sehat dan berenergi sekaligus tetap produktif, Oprah selalu menyempatkan untuk sarapan pagi dengan telur rebus.  Cukup rebus saja telur tiga butir di atas panci yang telah diberi air. Sarapanmu akan sama dengan Oprah.

Itulah beberapa menu sarapan sehat ala tokoh-tokoh dunia yang murah dan masih bisa kamu jangkau. Cobalah untuk meniru sarapan sehat salah satunya. Siapa tahu kan, bakat dan kehebatan mereka juga menular di kamu. Jangan lupa sarapan!

Baca Juga: 7 Destinasi Wisata yang Ada di Uang Rupiah

Social Shares

Dapatkan kejutan yang mendebarkan di email kesayanganmu

Update artikel terbaru, promo, giveaway dan info menarik lainnya :D

Related Articles