7 Usaha Modal Kecil Paling Menguntungkan

by Naily Makarima September 06, 2022
usaha modal kecil paling menguntungkan
5/5 - (2 votes)

Toko Buku Online – Banyak yang berfikir bahwa membuka usaha haruslah memiliki modal besar padahal dengan usaha modal kecil paling menguntungkan bahkan meraup laba yang lumayan. Sehingga seringkali banyak yang menguntungkan niatnya untuk memulai usaha. Dan akhirnya memutuskan untuk bekerja di tempat lain. Perlu diketahui, ada beberapa usaha yang bisa dilakukan dengan modal kecil.

Artikel Lainnya: 5 Tempat Kuliner Murah di Jakarta Paling Enak

Bagi kamu yang ingin merintis usaha dengan modal yang kecil, berikut ini adalah beberapa peluang usaha dengan modal kecil yang menjanjikan:

1. Membuka Usaha Angkringan Malam

Awalnya angkringan hanya banyak ada di perdesaan. Namun saat ini di perkotaan angkringan banyak peminatnya. Ketika malam hari, banyak orang yang mencari angkringan sebagai alternatif kuliner murah di perkotaan. Sehingga menjadi peluang usaha yang bisa menghasilkan keuntungan.

Membuka angkringan tidak memerlukan modal besar dan mahal. Cukup dengan modal sekitar Rp 5.000.000,- kamu sudah bisa membuka angkringan di perkotaan. Tergantung menu dan jenis hidangan yang akan disajikan. Modal bisa menyesuaikan, bahkan bisa lebih kecil lagi.

2. Membuka Usaha Jualan Gorengan

usaha modal kecil paling menguntungkan
Foto dari Elemen Envato

Jualan gorengan di perkotaan juga cukup menjanjikan. Gorengan menjadi wahana jajanan pinggir jalan yang banyak diminati. Beberapa karyawan atau pegawai ketika jam istirahat banyak yang jajan gorengan sebagai makanan cemilan.

Tentu, ini menjadi peluang usaha yang modalnya kecil. Kamu hanya pelu  modal sekitar Rp. 3.000.000,- dan keuntungan yang bisa di dapat tiap harinya sekitar Rp. 200.000,- cukup menguntungkan kan?

3. Membuka Usaha Warung Kopi

 usaha modal kecil paling menguntungkan
Foto dari Elemen Envato

Usaha modal kecil paling menguntungkan berikutnya adalah jualan kopi seduh. Saat ini kopi sedang buming-bumingnya, penikmat kopi dimana-mana. Dari kalangan bawah, menengah hinga atas. Hampir semuanya menikmati kopi di sela-sela waktunya.

Tak usah membuka kedai kopi yang biayanya mahal. Kamu cukup membuka warung kopi sederhana yang menyediakan kopi-kopi sederhana. Membuka warung kopi tidak perlu modal yang besar.

Untuk menambah keuntungan, kamu bisa menambah menu makanan siap saji seperti mie instan. Atu cemilan lain yang cocok disantap dengan kopi hangat.

4. Menjual Pulsa dan Paket Internet

Pulsa dan internet menjadi kebutuhan pokok bagi orang yang menggunakan smartphone. Saat ini, hampir semua orang menggunakan smartphone. Sehingga membuka usaha penjualan pulsa dan kuota internet merupakan peluang usaha yang menjanjikan. Kamu bisa memulai menawarkannya ke orang-orang terdekat.

Baca Juga: 7 Tips Membuat Website untuk Bisnis Lebih Menarik

5. Membuka Outlet Pembayaran Listrik

Setiap rumah, tentunya memiliki KWH listrik yang harus dibayar tiap bulannya. Coba teliti, di sekitaran rumahmu ada berapa rumah yang bayar listriknya masih ke petugas listrik?

Nah, ini menjadi peluang sendiri untuk membuka usaha dengan modal kecil, kamu bisa membuka jasa pembayaran listrik. Keuntungan dari biaya admin memang tidak seberapa, namun jika pelangganmu sudah banyak tentu saja keuntungan yang didapat juga semakin banyak.

6. Membuka Jasa Laundry Kiloan

 usaha modal kecil paling menguntungkan
Foto dari Elemen Envato

Bagi sebagian orang mencuci baju adalah kegiatan yang cukup melelahkan. Apalagi bagi mereka yang tidak memiliki waktu banyak untuk mengurus itu semua. Saat ini banyak yang ingin prektis, cukup mengantarkan pakaian kotor ke laundry maka pakaian mereka akan bersih seketika.

Sudah pasti, jasa laundry kiloan menjadi peluang usaha yang menjanjikan. Kamu bisa mendapatkan keuntungan besar dengan membuka usaha yang satu ini. Apalagi jika tidak ada pesaing di sekitaran rumahmu.

7. Membuka Usaha Tambal Ban Motor

 usaha modal kecil paling menguntungkan
Foto dari Elemen Envato

Jumlah motor semakin banyak, dan membuka usaha tambal ban motor menjadi peluang sendiri di Indonesia. Membuka usaha ini tidak perlu modal yang besar, kamu cukup memiliki keterampilan menambal ban motor dan memiliki bebrapa peralatan pendukung lainnya. Maka kamu sudah bisa membuka usaha sendiri.

Usaha tambal ban motor tentu menjadi solusi bagi pengendara yang ban motornya bocor. Karena saking banyaknya pemilik motor, maka sudah pasti setiap hari ada saja ban yang bocor. Nah, kamu bisa membuka usaha ini sekaligus memberikan solusi kepada mereka yang ban motornya bocor.

Dan perlu kita ketahui, membuka usaha tambal ban tidak memerlukan modal harian yang besar. Kamu cukup mengeluarkan modal di awal saja. Sisanya cukup mengandalkan keterampilan. Gimana enak kan?

Demikianlah beberapa usaha modal kecil paling menguntungkan. Kamu bisa memilih salah satu dari ide usaha di atas yang sekiranya cocok dengan modal yang kamu miliki. Tidak pelu modal besar, sekarang kamu bisa menjadi bos dari usahamu sendiri. Betul kan?

Lihat Juga: 6 Tips Melakukan Transaksi di Kaskus Saat Jual Beli

Social Shares

Dapatkan kejutan yang mendebarkan di email kesayanganmu

Update artikel terbaru, promo, giveaway dan info menarik lainnya :D

Related Articles