Bisa Dicoba, 8 Tips Kerja di Rumah Agar Lebih Produktif

5/5 - (5 votes)

Tokobuku.co.id – Semakin maraknya kerja remot yang bisa dikerjaan dari rumah, kini orang-orang mulai berbondong-bondong untuk memutuskan bekerja dari rumah saja, kita akan bahas tips kerja di rumah yang bisa kamu terapkan agar tidak mudah jenuh.

Misalnya saja, bekerja sebagai desainer freelance, bekerja sebagai penulis freelance dan pekerjaan freelance sejenis. Sebab, siapa sih yang nggak mau bekerja di rumah? Bekerja di rumah juga bebas dari peraturan yang mengikat seperti kerja kantoran. Yang harus seragaman, berangkat tepat waktu dan aturan jam kerja pun ditentukan oleh pihak kantor.

Kadang penghasilan bekerja di rumah juga lebih besar ketimbang penghasilan ketika bekerja di kantor. Namun, di sisi lain bekerja di rumah membuat kita bosan.

Baca Juga: 10 Makanan Khas Cilacap Terpopuler dan Enak di Lidah

Lalu, gimana sih caranya supaya bekerja di rumah, atau biasa dikenal dengan istilah WFH (Work From Home) tidak membosankan?

Berikut ini akan dijelaskan beberapa tips kerja di rumah agar tidak membosankan:

1. Membuat To do List

Tips pertama buat kamu yang bekerja di rumah adalah dengan membuat to do list yang akan dilakukan. Selain itu, kamu juga akan lebih produktif dalam bekerja. Karena lebih teratur berkat to do list milikmu.

To do list juga akan membuatmu lebih fokus, percaya diri dan akan menurunkan kecemasanmu. Turunnya kecemasan akan memudahkanmu untuk melacak sudah sampai mana perkembangan pekerjaanmu.

Jadi, jika pekerjaanmu teratur, terlacak perkembangannya, selanjutnya kamu tak akan mudah bosan dalam bekerja di rumah.

2. Gunakan Ruangan Khusus

Jika kamu bekerja di rumah, sebaiknya kamu menyiapkan ruangan khusus untuk bekerja. Jangan bekeja di sofa depan TV, di ruang tamu, apalagi di kasur. Ini akan menyebabkan kamu tidak bisa fokus.

Bahkan jika bekerja di kasur, kamu akan lebih banyak rebahannya ketimbang bekerjanya. Tak jarang, kasur yang empuk akan membuatmu tergoda untuk tidur.

Dengan menyiapkan ruang khusus yang kamu desain sedemikian rupa seperti di kantor, kamu akan lebih fokus pekerjaan dan tak banyak goleran. Kamu juga tak gampang bosan jika ruanganmu dibuat nyaman.

3. Atur Waktu Bekerja

Meskipun bekerja di rumah, mengatur waktu kerja juga bagian dari hal penting yang tak boleh kamu lewatkan. Sebab, Success pernah berujar, satu hal yang harus menjadi perhatian ketika bekerja di rumah yaitu jadwal kerja yang teratur. Mengatur waktu bekerja bisa menjadi tips kerja di rumah yang wajib diterapkan.

Jika kamu tak mengatur jadwal yang dimulai dari bangun, mandi hingga jam makan siang, kamu akan terlalu merasa bebas. Ini mengakibatkan kamu justru akan lalai.

Dengan mengatur jadwal dengan baik dan terarah, procrastination yang ada dalam diri kamu akan terminimalisir. Selanjutnya kamu akan lebih bertanggung jawab.

Dan tentunya hal ini akan membuat kamu tak mudah bosan dalam pekerjaaanmu.

4. Atur Posisi Paling Nyaman

Setelah kamu membuat to do list, membuat ruangan khusus kerja dan mengatur jadwal kerja sedemikian rupa, hal selanjutnya kamu bisa mengatur ruanganmu dengan posisi yang paling nyaman.

Misalnya saja kamu bisa membuat mendesain ruanganmu dengan dihiasi kaktus. Kamu bisa menghiasanya dengan pajangan-pajangan yang membuat mata nyaman dan sebagainya.

Nah, agar lebih produktif, kamu sebaiknya tak bekerja di atas kasur ya. Alih-alih bikin nyaman bekerja, justru bikin nyaman kamu buat tiduran.

Artikel Lainnya: 10 Makanan Khas Purbalingga Paling Lezat dan Populer

5. Dengarkan Musik Favorit

Beberapa orang kadang lebih produktif bekerja sambil mendengarkan musik favorit mereka dari playlist. Kalau sepi, mereka cenderung lebih cepat bosan. Mendengarkan musik favorit bisa menjadi alternatif tips kerja di rumah dengan menyenangkan.

Mendengarkan musik akan membuat pikiran mereka terasa lebih santai dan tak terlalu keras memikirkan pekerjaan. Karena terlalu keras memikirkan pekerjaan, akibatnya malah membuat bosan dan malah stres.

6. Nonton Film Disela Istirahat

Jika kamu bosan ketika bekerja, kamu bisa menyelanya dengan menonton film. Sebab kadang menonton film bagi beberapa orang akan membuat otak mereka fresh kembali.

Setelah melewati satu episode sebuah serial, misalnya, kamu bisa melanjutkan pekerjaanmu kembali dan segera menyelesaikannya.

7. Sediakan Kopi atau Teh

Selain menonton film di sela istirahat, atau bekerja sembari mendengarkan musik favorit, kamu sebaiknya menyediakan secangkir kopi atau secangkir teh.

Meminum kopi saat bekerja membuat tingkat keproduktifanmu bertambah. Pula, kopi dan teh akan membuat badanmu terasa lebih segar dan rileks. Minum kopi juga menghilangkan rasa kantuk.

Dan tentu, aroma kopi dan teh akan membuat semangatmu naik dan kamu lebih rileks bekerja tanpa mudah bosan.

8. Kerja Sambil Ngemil

Agar bekerja semakin produktif, mungkin kamu bisa menyediakan camilan-camilan ringan di dekat meja kerjamu. Ngemil kadang-kadang membuat semangat seseorang menjadi naik lagi. Selain itu, ngemil akan membuatmu menjadi tak mudah terserang rasa kantuk.

Misalnya saja, kamu menyediakan oatmeal, buah atau mungkin saja camilan ringan seperti jajanan-jajanan chiki. Dengan ngemil, kamu juga tak mudah untuk bosan. Apalagi buat kamu yang obat badmoodnya adalah makan.

Itulah beberapa tips kerja di rumah yang bisa kamu terapkan agar tidak mudah jenuh. Semoga kamu terbantu, ya. Meski di rumah, tetap bisa produktif dan bisa menghasilkan uang.

Lihat Juga: 8 Tips Agar Berbisnis Menyenangkan Untuk Seorang Pemula