5 Tempat Kuliner Murah di Jakarta Paling Enak Makanannya

4.8/5 - (5 votes)

Toko Buku Online – Sebagai ibukota, tentu saja Jakarta terdapat banyak sekali kuliner-kuliner dan juga tempat kuliner murah di Jakarta yang populer makanannya berasal dari berbagai daerah. Apalagi, mulai dari kultur budaya hingga ras dan suku dari seluruh Sabang sampai Merauke berkumpul di ibukota untuk merantau. Dan sebagain dari mereka tentu ada yang mencoba mencari peruntungan dengan menjual makanan khas daerah mereka sendiri dengan harga yang bikin kantong tak jebol.

Tak hanya masakan dari Indonesia saja sebenarnya. Makanan-makanan dari luar negeri juga ada yang melang-lang buana di penjuru Jakarta. Tak hanya di restoran mahal saja yang ada. Di kafe-kafe dan warung kecil ataupun di pinggir-pinggir jalan kadang bisa kita temui loh.

Nah, berikut adalah 5 tempat kuliner murah di Jakarta yang lezat dan enak akan tetapi tak membuat dompetmu menipis:

1. Kuliner Murah Jakarta OTW Food Street

Tempat Kuliner Murah di Jakarta
Foto dari Elemen Envato

Perlu kamu ketahui, sebelum menginjak dan membahas menunya, OTW Food Street memiliki lokasi yang super instagramable loh. Jadi cocok sekali buat kamu yang hobi berfoto-foto dan kemudian kamu jadikan instastory di instagrammu. Jangan tanya rasa makanan yang ada di tempat ini deh. Karena rasa dari ragamnya menu yang ada sudah tak ada yang meragukannya.

Baca Juga: 7 Tips Membuat Website untuk Bisnis

Walaupun memang tempat kuliner di OTW Food Street baru berjalan sekitar tiga tahunan, tapi ternyata cukup melejit sebab harga makanannya yang tak membuat dompet menipis. Harga yang dipatok paling murah di sini adalah nasi goreng otw yaitu 25 ribu.

2. Kuliner Murah Jakarta Gulai Tikungan (Gultik)

Tempat Kuliner Murah di Jakarta
Foto dari Elemen Envato

Tak ada yang bisa menafikkan lezatnya gulai tikungan. Apalagi ditambah harganya yang murah meriah. Biasanya setiap porsi gulai tikungan hanya dibandrol dengan harga 15 ribu. Murah banget, kan? Jika kamu berkunjung di Jakarta dan tak mampir untuk nyobain gulai tikungan, kamu rugi deh. Sebab, empuknya daging dan sedapnya kuah gulai akan membuat lidahmu ketagihan.

Jika kamu ingin menemukan gulai tikungan, kunjungi saja Blok M di Jalan Mahakam. Dan sebaiknya kamu mengunjunginya pukul delapan malam. Tapi jangan kesal ya, kalau ternyata kadang antri karena saking ramenya pembeli karena hampir tak pernah sepi.

3. Kuliner Murah di Jakarta Ragusa Ice Cream

Biasanya, ragusa ice cream dijadikan para pemuda ataupun pemudi untuk sekadar kumpul bareng di tempat ini sembari menikmati es krim italia yang murah meriah. Tahu tidak? Meskipun terdengar mahal, tapi ternyata es krim di ragusa hanya berkisar 15 ribu per porsi, dan itu yang paling murah.

Jika kamu ingin berkunjung ke ragusa, kamu bisa menemukannya di  Jalan Veteran I, Gambir, Jakarta Pusat. Tempat ini legendaris sekali lho. Karena ragusa ice cream italia sudah berada di jalan ini sejak tahun 1932. Legend sekali, kan?

Artikel Lainnya: 6 Tips Melakukan Transaksi di Kaskus Saat Jual Beli

4. Kuliner Murah Jakarta Nasi Kapau Pasar Senen

Kuliner jakarta selanjutnya yang rasanya bintang lima, meski harganya kaki lima adalah nasi kapau pasar senen sabana asli. Seperti halnya ragusa ice cream italia, nasi kapau masuk pasar senen ternyata masuk dalam kategori makanan legendaris juga, loh. Karena, nasi yang berasal dari bumi minang ini sudah berdiri sejak tahun 1970 hingga sekarang. Jadi, tak perlu lagi ditanya tingkat kelezatannya. Apalagi harganya. Murah sekali. Cukup dengan 23 ribu kamu sudah mendapatkan satu porsi dan kamu dijamin kenyang.

Kamu bisa menemukan nasi kapau pasar senen di JalanKramat Raya No15, Senen Jakarta Pusat.

5. Kuliner Murah Jakarta Sate Taichan Bang Ocit

Tempat Kuliner Murah di Jakarta
Foto dari Elemen Envato

Jika kamu ingin makan sate taichan bang ocit yang lezat ini, datangnya di kawasan Jalan Asia Arika Senayan sekitar pukul sembilan malam. Dagingnya yang memiliki tekstur lebut dengan rasa yang dijamin bikin lidah menari-nari, hingga kini telah menarik para pelanggan yang tak habis-habis. Padahal perporsinya hanya dibandrol dengan harga 25 ribu. Murah, kan?

Ayo tunggu apalagi? Kunjungilah sate taichan Bang Ocit ini!

Itulah beberapa tempat kuliner murah di Jakarta yang memiliki rasa bintang lima namun harga kaki lima. Jika kamu berkunjung di Jakarta, tak salah jika kamu mampir ke salah satunya. Tak akan menyesal deh!

Lihat Juga: 6 Manfaat Sosial Media Untuk Bisnis Yang Sedang Dijalani