Toko Buku Online – Orang bijak pernah bilang bahwa “Waktu adalah uang”. Jika diartikan secara spesifik maka waktu sangatlah berharga, sehingga diibaratkan dengan uang. Inilah 5 tanda waktu terbuang sia-sia ketika bekerja di kantor.
Sebenarnya waktu lebih berharga dari pada uang. Bahkan tidak bisa ternilai harganya. Sangat disayangkan, tidak semua orang bisa memanfaatkan waktu semaksimal mungkin. Kadang, justru malah sengaja membuang-buang waktu begitu saja.
Termasuk di tempat kerja, banyak karyawan yang menyepelekan waktu. Sehingga terbuang begitu saja. Tidak produktif dan banyak pekerjaan yang tidak terselesaikan dengan tepat waktu.
Berikut ini adalah 5 tanda waktu terbuang sia-sia saat kamu sedang di tempat kerja:
1. Terlalu Banyak Ngobrol
Berinteraksi dengan kerabat di kantor merupakan kebiasaan yang lumrah. Bahkan itu harus! Sebagai tanda bahwa kamu bisa berbaur di lingkungan kerja. Dan agar tidak dibilang sombong atau judes.
Namun, interaksi yang berlebihan juga tidaklah baik. Hal ini bisa membuang-buang waktu saat bekerja. Biasanya kalau sudah asik ngobrol sesama karyawan, sampai lupa waktu. Hasilnya banyak pekerjaan yang terbengkalai.
Untuk mengatasinya, cobalah ngobrol seperlunya saja. Tidak usah membahas hal-hal yang tidak perlu. Kemudian batasi topik bahasan jangan sampai melebar kemana-mana.
Artikel Lainnya: 5 Jenis Sistem Absensi Karyawan Selain Fingerprint
2. Sering Membuka Sosial Media
Masih hampir sama dengan masalah yang pertama, yakni terkait interaksi. Interaksi tidak hanya dilakukan secara langsung. Namun saat ini interaksi juga bisa dilakukan di sosial media.
Terlalu asik berinsteraksi di sosial media bisa menjadikan kamu lupa waktu. Biasanya tak terasa, ternyata waktu sudah banyak terlewat. Hasilnya?
Hasilnya semua hanya sia-sia. Sedangkan pekerjaanmu masih banyak, masih numpuk. Untuk mengatasinya, kamu bisa menjauhkan smartphone dari meja kerjamu. Bisa disimpan di laci meja, atau di tas. Gunakan smartphone jika diperlukan saja. Fokuslah bekerja! Dan kamu bisa berinteraksi di sosial media ketika jam istirahat.
3. Tidak Bisa Mendisiplinkan Diri
Ketika berada di kantor, kamu harus bisa mengatur diri. Lebih tepatnya mendisiplinkan diri. Ketika kamu tidak bisa mengatur diri, tandanya kamu sudah membuang waktu kerja dengan sia-sia.
Bagaimana bisa produktif? Jika mengatur diri saja tidak becus. Untuk mengatasi hal ini kamu harus mengatur diri. Baik secara mental ataupun secara fisik.
Secara mental, yakinlah kamu bisa produktif. Buatlah to do list pekerjaan yang akan kamu kerjakan. Lalu disiplin mengerjakan pekerjaan tersebut satu-persatu. Kemudian secara fisik, kamu bisa memulai dengan merapikan meja kerja yang berantakan. Bersihkan dari kotoran, lalu singkirkan barang-barang yang tidak berguna.
4. Terlalu Banyak Berpikir Sia-sia
Ketika memutuskan sesuatu dalam bekerja, tentu saja harus dipikirkan secara matang. Namun, karena kita adalah manusia, tentu saja tidak ada manusia yang luput dari kesalahan.
Ketika kamu memutuskan sesuatu, maka jangan terlalu dipikirkan secara mendalam. Biasanya karena kamu terlalu banyak berpikir, jadi lupa action. Secara tidak sadar, ternyata banyak pekerjaan yang tidak diselesaikan.
Solusinya, ketika kamu sudah memutuskan sesuatu. Maka segeralah ambil tindakan nyata, kerjakan pekerjaanmu dengan baik. Andaikan nanti ada kesalahan, biarkan saja. Kamu bisa belajar banyak, sambil memperbaiki kesalahan itu.
Baca Juga: 7 Oleh-oleh Khas Blora Paling Populer
5. Sulit Memposisikan Diri Sendiri
Ketika bekerja di sebuah perusahaan, tentu saja kamu harus bisa menjadi pribadi yang fleksibel. Suatu hari kamu akan menemui pekerjaan yang belum kamu kuasai.
Nah, disinilah pentingnya memposisikan diri. Kamu harus siap mengerjakan pekerjaan yang bisa jadi kamu belum menguasai pekerjaan tersebut. Cobalah terlebih dahulu, jangan mengatakan tidak bisa sebelum kamu coba.
Waktumu akan terbuang sia-sia kalau menyerah sebelum mencoba. Jadi, solusinya usahakan menjadi pribadi yang fleksibel. Mudah belajar dan bisa memposisikan diri sebagaimana arahan dari pimpinan.
Beberapa poin di atas adalah tanda waktu terbuang sia-sia ketika berada di kantor. Perlu dicatat baik-baik! Waktu itu sangat berharga, sehingga manfaatkan dengan maksimal jam kerja yang kamu miliki. Tentu, agar lebih produktif lagi.
Lihat Juga: 7 Produk Tabungan Bank BCA Paling Menarik