6 Keuntungan Bekerja di Rumah Bagi Ibu Rumah Tangga

5/5 - (5 votes)

Toko Buku Online – Bagi sebagian orang, menjadi ibu rumah tangga ternyata tidak menyenangkan. Tapi bagi sebagian ibu rumah tangga yang lain, menjadi ibu rumah tangga ternyata sebuah hal yang asyiknya tiada banding. Bagaimana tidak? Keuntungan bekerja di rumah bagi ibu rumah tangga berpeluang menghasilkan pundi-pundi uang.

Meskipun bekerja di rumah, ternyata mereka juga bisa menghasilkan uang dengan cara work from home seperti menjadi penulis lepas ataupun menjadi editor tulisan. Profesi lain selain menjadi editor atau penulis, ibu rumah tangga juga bisa loh, menjadi seorang konsultan.

Baca Juga: 6 Peluang Bisnis Online Yang Untungnya Besar

Jika kamu adalah ibu rumah tangga dan ingin bekerja di rumah, berikut adalah keuntungan-keuntungan bekerja di rumah bagi ibu rumah tangga:

1. Bekerja Di Rumah Tak Terikat Komitmen

Keuntungan Bekerja di Rumah
Foto dari Elemen Envato

Seringnya, para ibu rumah tangga yang bekerja di rumah, mereka tak terikat oleh komitmen-komitmen tertentu seperti pekerja kantoran. Ibu rumah tangga tetap bisa menerima tamu jika ada yang datang.

Yang paling utama adalah, ibu rumah tangga terbebas dari deadline-deadline yang memusingkan kepala. Jadi, ibu rumah tangga bisa menikmati setiap waktu yang mengalir tanpa harus dirusuhi aneka macam pekerjaan layaknya di kantoran.

2. Bekerja Di Rumah Tak Mengorbankan Keluarga

Tahukah kamu, bahwa ibu rumah tangga yang bekerja di rumah akan tetap bisa mengurus rumah, mengurus suami serta buah hati? Ya! Seorang ibu rumah tangga yang bekerja di rumah tak perlu mengorbankan keluarga seperti ibu-ibu karier yang kerjanya di luar.

Apalagi, bekerja di rumah feksibel sekali karena bisa dengan bebasnya memakai pakaian yang rumah yang nyaman tanpa memakai seragam kantor. Posisi duduk saat bekerja juga bebas tidak seperti di kantor yang posisi duduk salah sedikit, pasti banyak orang yang melihatnya. Nggak enak deh, pokoknya.

3. Bekerja Di Rumah Waktunya Fleksibel

Memang, seorang ibu rumah tangga yang bekerja di rumah tak terikat oleh waktu seperti pekerja kantoran yang harus bekerja dari pagi hingga sore baru boleh pulang. Ibu rumah tangga akan dengan asyiknya menyesuaikan waktu dengan pekerjaan yang ia punya saat itu.

Tentu sebuah kenikmatan sekali menjadi bigboss bagi dirinya sendiri bukan?

Tak jarang, ibu rumah tangga malah lebih produktif karena bisa mengatur ritme waktu 24jamnya sendiri dengan santai tanpa harus mengikuti aturan di kantoran.

4. Bekerja Di Rumah Akan Memperirit Ongkos

Modal ibu rumah tangga yang bekerja di rumah itu hanya butuh koneksi internet dan laptop pribadi/gadget yang dimiliki. Jadi tak perlu lagi merogoh gaji untuk keperluan ongkos pulang pergi yang kadang-kadang malah menghabiskan separuh gaji bulanan sendiri.

Uang ongkos bisa ditabung akan diinvestasikan dalam bentuk saham. Jadi untung berlipat-lipat kan?

Lihat Juga: 6 Alasan Menabung Saham Bagi Milenial

5. Bekerja Di Rumah Lebih Santai Dan Leluasa

Keuntungan Bekerja di Rumah
Foto dari Elemen Envato

Bagi ibu rumah tangga, ruang tamu dengan sofa yang empuk, atau kamar dengan kasur yang bersih dan nyaman menjadi tempat kerja buatnya. Seru sekali memang. Apalagi seperti yang dijelaskan di poin nomor dua, memakai baju apa saja juga bebas tanpa terikat oleh seragam-seragam kantor yang seringnya bikin nggak nyaman.

6. Bekerja di Rumah Mengurangi Stres

Keuntungan Bekerja di Rumah
Foto dari Elemen Envato

Kebanyakan, orang-orang yang bekerja kantoran lebih tinggi tingkat kestresan kerjanya ketimbang ibu rumah tangga yang bekerja di rumah. Hal ini disebabkan karena kadang-kadang atasan memberikan kerjaan deadline yang tak masuk akal.

Jadi, bekerja di rumah tentu saja akan mengurangi tingkat kestresan bekerja karena lebih santai dan leluasa dalam melakukannya.

Itulah beberapa keuntungan bekerja di rumah bagi ibu rumah tangga. Jadi jika jadi ibu rumah tangga, kamu tertarik tidak untuk bekerja di rumah saja?

Artikel Terkait: 6 Ide Usaha Bagi Karyawan Dengan Modal Minim